Minggu, 04 Oktober 2015

Batu Akik Gambar Dan Angka


Batu cincin akik gambar dan angka jenis langka dipercaya sebagai batu bertuah dan memiliki khasiat untuk keberuntungan terutama bagi mereka yang percaya hal-hal mistis atau mereka yang kental hal yang berbau supranatural. Belakangan batu jenis ini memang sedang populer dan banyak dicari orang, karena konon bisa membawa hoki dan keberuntungan dalam berbagai jenis usaha seperti dagang atau bagi mereka yang bekerja.
Namun seperti batu cincin akik pada umumnya, batu bergambar atau angka menurut mereka yang yang tidak percaya tuah sebuah batu alam, dianggap sebagai batu biasa dan kebetulan memiliki corak yang unik menyerupai gambar atau angka seperti gambar ular, kucing, buaya atau terkadang ada yang bergambar orang memakai sorban putih.
Pada umumnya batu cincin angka 8, 9 atau gambar burung dan sebagainya, kebanyakan dari jenis batu chalcedony atau batu yang masuk dalam kategori akik dengan tingkat kekerasan dibawah 7 skala mohs. Namun jenis batu ini memiliki corak yang menarik da bagus dengan beraneka ragam warna dan corak atau pamor seperti angka atau gambar.
batu cincin angka 8
Harga batu gambar atau angka sendiri bisa murah, juga bisa sangat mahal seperti beberapa waktu lalu ada batu akik gambar dan bisa dikatakan sebagai batu cincin termahal di Indonesia dengan nama batu akik Imam Alghazali yang ditawar 1.5 milyar rupiah dalam sebuah pameran batu permata

batu angka8Khasiat batu angka atau batu gambar dipercaya bisa membawa keberuntungan bagi pemiliknya terutama bagi mereka yang percaya akan simbol-simbol angka sebagai media keberuntungan misalnya angka 3 dipercaya sebagai cermin dalam kehidupan dimana dalam angka 3 dikaitkan dengan ajaran trinitas, tri murti dan tri ratna dan sebagainya.
Ada juga batu cincin gambar dan angka 8 dipercaya sebagai keberuntungan, pembawa rezeki dan dianggap sebagai angka yang tidak pernah mati karena 2 bulatan yang ada pada angka tersebut selalu terhubung dan tidak pernah terputus. Namun terlepas adanya khasiat atau tidak pamor pada jenis batu cincin angka dan gambar memang cukup menarik untuk menjadi koleksi

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com